Selasa, 27 Juli 2010

Menjadi Kaya Bukan Jaminan Untuk Bahagia

Mendapatkan banyak uang dan membuat seseorang lebih kaya, belum tentu membuat yang bersangkutan bahagia. Hasil penelitian dari University of Warwick dan Cardiff University, Inggris Raya yang dipublikasikan beberapa waktu lalu menemukan bahwa kebahagiaan seseorang ternyata tergantung pada tingkat sosialnya.

Hasil penelitian itu menunjukkan, jika seseorang pendapatannya meningkat itu belum tentu membuatnya bahagia jika tak mengubah posisi sosialnya. Untuk membuatnya bahagia, pendapatan itu harus menjadikannya lebih kaya dari rekan-rekannya atau para tetangganya.“Seseorang dengan pendapatannya 1 juta dolar AS (sekitar Rp 920 juta) setahun belum tentu bahagia jika ia tahu temannya berpendapatan 2 juta dolar AS (sekitar Rp1,8 miliar) setahun,” ujar Chris Boyce, peneliti dari University of Warwick, yang meneliti masalah itu.

Mungkin itulah, kenapa kebahagiaan tak hanya milik orang kaya semata. Orang miskin yang merasa “lebih beruntung” bisa merasa bahagia jika melihat nasibnya lebih baik dibanding orang lain yang lebih miskin. Sebaliknya, orang kaya yang hidup di kompleks perumahan yang semua penghuninya orang-orang kaya, merasa tertekan karena ia jadi “orang miskin” di antara orang-orang kaya. Tetapi ia bisa merasa bahagia jika mau mensyukuri apa yang sudah didapatkan dengan membandingkannya pada orang lain di luar kompleks yang hidupnya serba sederhana. Itulah pentingnya berpikiran positif.

Nah, hasil penelitian lain yang dipublikasikan kemarin (1 Juli 2010) juga menunjukkan hal yang mirip. Penelitian yang meliputi 136.000 orang dari 132 negara itu menunjukkan bahwa tidak berarti negara yang masyarakatnya lebih kaya, masyarakatnya lebih bahagia. Amerika Serikat yang penduduknya rata-rata paling kaya di dunia hanya menempati urutan ke-16 di antara 132 negara di dunia dalam soal kebahagiaan. Uang memang membuat mereka lebih kaya tetapi belum tentu membuatnya lebih bahagia.

Ada juga negara seperti Korea Selatan dan Rusia yang dari pendapatan masyarakatnya tinggi tapi mereka kurang menikmati hidup sehingga dalam urutan kebahagiaan itu mereka berada di bawah. Urutan pertama diduduki Denmark. Kuncinya karena masyarakat Denmark lebih berpikiran positif dan lebih bisa menikmati hidup sehingga mereka lebih berbahagia.

Intinya adalah berapa banyak pun uang yang kita punya tidak menjamin kita akan bahagia, justru dengan kita mensyukuri apa yang ada akan membuat kita jauh lebih bahagia.

Sumber: www.andriewongso.com

Minggu, 25 Juli 2010

Cover Preview: Sejejak Harap



Title: Sejejak Harap
Author: Gita & Rie
Genre: Romance
Publisher: m&c! Publishing
Release Date: 28 Juli 2010


Coming soon... Akhir Juli ini di toko2 buku terdekat :)

Selasa, 20 Juli 2010

Kopi Pahit Komik - Portal Komiknya Kucing Kampung

Kopi Pahit Komik adalah judul komik web yang dibuat oleh kenalan saya, Dimas, seorang Artist, Ilustrator, dan Komikus lulusan FSRD ITB. Btw, Beliau ini sepertinya dikenal sebagai Kucing Kampung lho...suka kucing ya mas? heh heh ^^

Portal komik ini menghadirkan kumpulan komik 4 panel yang segar, kocak, gokil, dan nyindir banget... Sepertinya komik ini sangat tidak jauh dengan kehidupan sehari-hari yang dijalani penulisnya, bener nggak mas? hohoho XD

Justru saya pikir inilah kekuatan dari Kopi Pahit Komik ini, ceritanya jujur namun menyentuh sanubari hati kita yang terdalam (lebay neh), karena pada dasarnya memang terlalu banyak hal-hal disekitar kita yang patut disindir, dan sedikit disinggung tanpa perlu diperdebatkan tentunya.. Nah, disini kita bisa membaca sindiran-sindiran cerdas a la Kucing Kampung dalam komik-komiknya yang tentu saja mengena dan merakyat...
Dengan visual yang unik, kepalanya berbentuk binatang, dan badannya berbentuk orang yang belakangan baru ketahuan kalo ini adalah aliran visual komik antro apa gitu, heh heh,, komik ini memberikan kesegaran, dan gaya yang brilian dalam dunia perkomikan nasional (sotoy mode neh.. ^^)

So, dengan update berkala, konsistensi visual dan cerita yang segar, bukan tidak mungkin komik online ini akan meminang hati para penggemarnya dan segera beralih bentuk ke media cetak seperti yang diharapkan penulisnya, mari kita doakan saja... amin...

Sukses terus buat Aa Gym, eh Aa Dimas untuk komik dan hidupnya, semangat n maju terus yah!!


NB: Berikut contoh komik-komiknya:




Masih kurang!?, Silahkan kunjungi webnya di:
www.kopipahitkomik.wordpress.com

Preview: Reverse








Title: Reverse
Author: Bayou
Publisher: m&c! Publishing
Release Date: mid 2010


Coming soon... pertengahan tahun ini di toko2 buku terdekat :)

Cover Preview: Merdeka di Bukit Selarong



Title: Merdeka di Bukit Selarong
Author: Ockto, Seta, dan Bayu
Genre: Action/Comedy
Publisher: m&c! Publishing
Release Date: 28 Juli 2010


Coming soon... Akhir Juli ini di toko2 buku terdekat :)

Cover Preview: Satu Atap 2



Title: Satu Atap 2
Author: Azisa Noor
Publisher: m&c! Publishing
Genre: Lifestyle/Romance/Slice of Life
Release Date: 28 Juli 2010


Coming soon... Akhir Juli ini di toko2 buku terdekat :)

Kamis, 15 Juli 2010

The Creator Jade



Title: The Creator Jade
Author: Aloysius Alfa
Pages: 192 pages BW
Genre: Action Fantasy
Publisher: m&c! Publishing
Price: Rp 15.000
Release Date: 30 Juni 2010
Rating: Remaja


Sinopsis:
Sudah beberapa hari ini Reiza didatangi oleh seorang perempuan cantik nan misterius. Yah, meski perempuan ini hanya mendatangi Reiza di dalam mimpi, tetap saja itu hal yang luar biasa bagi cowok jomblo ini. Namun lama kelamaan kemunculan perempuan ini menjadi gangguan bagi Reiza. Suatu hari, setelah menyelamatkan seorang perempuan dari kawanan preman. Reiza bertemu dengan perempuan dalam mimpinya. Saat dikejar, Reiza malah sampai ke sebuah dunia misterius! Di sana ia juga tiba-tiba memiliki sebuah kuas ajaib yang mampu mewujudkan apa pun yang digambarkan olehnya!

Bagaimana kisah petualangan Reiza selanjutnya!?

Ulasan:
Sebuah komik yang lahir dari kota yang sama dari komikus 1SR6: Muhammad 'Matto' Haq, Yogyakarta. Tak heran jika anda telah membaca 1SR6, anda akan melihat kemiripan gaya visual The Creator Jade dengan komik 1SR6, wajar saja karena kedua komikus ini berasal dari almamater yang sama, SMSR Yogyakarta.
The Creator Jade adalah komik yang memiliki konsep cerita sangat baik dan menarik, komikus mengusung tema cerita yang baru dalam dunia perkomikan nasional. Anda yang penasaran segeralah membaca komik ini... :)
Grafis yang ditampilkan adalah gaya manga dicampur gaya manhua (sotoy mode ON ^^) jadi terus terang komik ini adalah perpaduan dua aliran gambar yang berbeda, yang justru malah buat saya tampak sangat Indonesia gambarnya hehehe...
Adegan pertarungan yang ditampilkan juga bagus, cepat dan mudah dibaca oleh mata kita, sehingga jurus2 dan aksi para karakternya mudah untuk dinikmati.
Latar belakang disusun cukup baik, detil ornamen dan elemen2 grafis di setiap lokasinya juga cukup tergambar dengan baik, sehingga jarang tampak ruang kosong dalam komik koloni pertama besutan Aloysius Alfa ini.
Komikus juga pandai menyelipkan sentuhan humor dalam setiap jeda adegan2 penting, ini tentu akan mengingatkan kita pada manga2 shonen jepang, namun...mungkin yang agak sedikit mengganggu adalah humor2 yang ditampilkan agak2 menjurus gimana gitu ^^, mudah2an kedepannya komikus dapat memperkaya rasa humornya pada karya selanjutnya dikemudian hari...
Bagi anda yang penasaran dengan The Creator Jade, segeralah satroni toko buku terdekat dan beli bukunya, hehehe :)

Senin, 12 Juli 2010

Sweethearts


Title: Sweethearts
Author: Cassandra & Almie
Pages: 192 pages BW
Genre: Drama/Romance
Publisher: m&c! Publishing
Price: Rp 15.000
Release Date: 30 Juni 2010
Rating: Dewasa


Sinopsis:
Akhirnya, Nina dan mamanya tak lagi tinggal di rumah kontrakan. Nina bahkan bisa bersekolah di SMA swasta bergengsi khusus perempuan yang jauh lebih baik dari sekolahnya yang dulu. Namun semua "kemajuan hidup" ini terasa mengganjal bagi Nina.

Nina tahu benar, kepindahan mereka ke rumah mewah ini karena mamanya berhubungan dengan Oom Rio, pengusaha yang jadi pacar terbaru mamanya. Nina tak yakin, apakah pilihan hidup mamanya ini salah atau benar, terlebih ayah Nina sudah lama tak mengunjungi mereka. Semua terasa tak pasti... sampai Nina bertemu dengan Imel dan gang Sweethearts.

"Kita mungkin nggak bisa mengubah dunia, tapi bukan berarti dunia bisa mengubah kita..."

Ulasan:
Sweethearts adalah Sebuah komik yang naskahnya diadaptasi dari film layar lebar berjudul sama yang akan tayang segera di Indonesia yang dibintangi: Mischa Chandrawinata, Aurelie Moeremans, Sabai Morschek, dan Ayu Azhari.

Sebagai komik adaptasi, Sweethearts sudah cukup baik dalam menarasikan kisah bullying, kasih sayang dan konflik dunia remaja. Karena unsur ceritanya yang cukup kuat, komik ini mungkin akan lebih membekas pada pembaca wanita, karena banyak melibatkan perasaan (mungkin ya, secara gw ni cowok.. hehe).

Saya sendiri sebagai pembaca pria, suka dengan cerita yang dituturkan dalam Sweethearts ini, selain simpel, lugas dan mudah dibaca, komik ini memang tak jauh dengan tipikal sinetron atau film lokal yang pernah atau sering kita tonton. Namun, sayang seribu sayang, adalah segi visual yang mungkin akan jadi pertimbangan bagi para calon pembeli dan pembaca komik ini untuk melangkah lebih jauh membuka lembar demi lembar bukunya. Bagi yang terbiasa melihat dan membaca manga Jepang, tentu akan merasa kikuk dengan kover yang disuguhkan komik ini, terbukti adik2 saya yang senang membaca komik yang baru saya beli langsung 'emoh' untuk membaca lebih jauh, terlebih setelah sekilas membolak-balik halaman pada tiap kertasnya...

Hei.. Tapi tunggu dulu, ini kan komik Dewasa, wajar kalau anak kecil tidak suka. Hhohoho... Sudah jelas2 Komik ini untuk dewasa bung!
Mungkin karena rating inilah cerita lebih ditonjolkan daripada visual itu sendiri. Buat saya, mari kita apresiasi karya lokal kita walau seperti apa pun kualitasnya dengan memberikan masukan dan saran yang berguna daripada terus menghina dan mencemooh karya sendiri, toh kita sendiri nantinya yang rugi...

Saya berusaha untuk berpikir positif dalam membaca visualnya, tanpa membandingkan dengan visual komik Jepang yang mungkin memang seharusnya tidak usah dibandingkan, komik ini sebenarnya sudah membuat saya terhibur kok, karena saya terbawa dengan suasana dan alur cerita yang di bawakan. Nice enough!

Akhir kata, semoga komik2 Indonesia semakin matang dan menemukan jati dirinya dengan terus diiringi peningkatan kualitas cerita dan visual yang akan memukau dan memuaskan pembacanya. Amin

Minggu, 04 Juli 2010

Komik Cihuy Anak Band


Title: Komik Cihuy Anak Band
Author: Indra Prasta dan Aang Anggoro
Pages: 160 pages BW
Genre: Lifestyle/Comedy
Publisher: m&c! Publishing
Price: Rp 12.500
Release Date: 30 Juni 2010


Sinopsis:
Sebuah komik yang mengangkat berbagai realita dunia anak band di Indonesia. Dinamika kehidupan anak band dan berbagai profesi terkait. Dihiasi dengan sindiran-sindiran ringan yang menggelitik namun tidak menghujat. Komik ini adalah hasil kerjaan Indra Prasta & Aang Anggoro.

Ulasan:
Panduan bagi Anda yang sedang bergelut di bidang musik khususnya anda yang merasa anak band, dan sedang mengejar impian untuk menjadi grup band yang eksis dan sukses di negeri ini. Tak hanya itu, karena disajikan dalam format komik, tentu buku ini akan lebih mudah dicerna, dan dapat pula dijadikan bahan bacaan yang mengasyikan untuk anak kutu buku misalnya, emangnya buku ini buat anak band aja?? hehehe... ^^

Buku ini lebih dari sekadar panduan, karena unsur hiburan dan edukasinya juga sangat kental, buat anda yang merasa bukan anak band dan belum tahu tetek bengek tentang dunia band dan musik, jangan kuatir karena lembar demi lembar akan membuat anda mengangguk2 tanda mengerti serta nyengir2 tanda setengah gila??? hehehe... Buku ini menawarkan paket keduanya, Indra dan Aang The Rain cukup berhasil dalam membocorkan formula khusus Krabby Patty, eh maksudnya isi dapur anak band kepada khalayak pembaca dengan disertai joke2 dan guyonan yang sedang trend saat ini. Bravo!!
Artwork yang ngartun banget juga pas banget dengan komik ini, kesan ringan dan renyah juga tercermin dari karakter2nya yang santai...
Ini adalah komik non fiksi dengan isi fiksi yang cukup seksi... buat anda yang makan nasi, hehehe ^^

Kamis, 01 Juli 2010

Satu Atap


Title: Satu Atap
Author: Azisa Noor
Pages: 160 pages BW
Publisher: m&c! Publishing
Price: Rp 12.500


Sinopsis:
Saat tiba di Bandung, Putri mengira hidup di rumah kost akan menjadi pengalaman yang mengasyikkan. Tapi lain lagi ceritanya kalau semua penghuni kost-kostannya ternyata bukan manusia! Dari anak setan penggoda yang mencari cinta sejati, peri hutan yang suka main cowok, sampai manusia harimau jenius yang judes.
Rumah kost itu pun membawa Putri ke dalam bermacam-macam petualangan dan kisah cinta yang aneh."

Ulasan:
Komik karya Azisa Noor ini secara keseluruhan terbagi menjadi 5 bab yang masing-masing menuturkan cerita menarik dan berkesinambungan hingga akhir.
Azisa Noor telah meramu komik ini dengan apik dan menarik. Dengan ide cerita yang segar, menarik, kreatif, bahkan aneh.. komik ini dijamin akan memberikan warna baru dalam cerita percintaan remaja yang biasanya membosankan.
Hebatnya lagi, Azisa juga sangat cerdas menyelipkan pesan moral di setiap bagian babnya bahkan tanpa menggurui pembaca.
Tutur ceritanya pun mudah dicerna karena tidak jauh dari kehidupan sehari-hari para remaja, hal ini memudahkan pembaca ikut terhanyut dalam cerita. Akhirnya akan timbul empati kepada tokoh Putri yang ada dalam cerita ini.
Grafis yang disajikan pun agak unik, dengan coloring yang khas, kayaknya Azisa memberikan sentuhan cat air dalam setiap gambarnya. Komposisi latar pun digambar cukup apik dan menarik walaupun tidak terlalu detil, dengan latar belakang seorang arsitek, sepertinya memang tidak sulit untuk Azisa memberikan berbagai macam sudut pandang dan bentuk bangunan yang menyerupai bangunan bersejarah di Bandung. Apalagi diakhir komik ada denah bangunan kost-annya segala lho.. Bravo!
Bagi anda yang menyukai tema slice of life dan bosan dengan kisah cinta remaja yang itu2 saja (sinetron kali!? hehehe), komik ini adalah solusi yang tepat buat anda.
Denger2 juga bakalan keluar sekuelnya lho... :)

Nintendo Game & Watch: Super Mario Bros YM-901

Tahukah anda handheld yang paling dicari kolektor Video Game saat ini?

Yaps, Game & Watch keluaran Nintendo. Tapi bukan sembarang Game & Watch, melainkan Nintendo Game & Watch: Super Mario Bros YM-901. (Untuk selanjutnya kata 'Game & Watch' akan saya tulis 'Gimbot', supaya lebih terdengar akrab dengan telinga kita ^^)
NB: betul2 sebuah kata serapan yang unik XD

Ada 3 alasan yang menyebabkan harga gimbot ini sangat mahal:
1. Anda tidak dapat membelinya ditoko2
2. Anda tidak dapat membelinya ditoko2 (lagi)
3. (Saya ulangi) Anda tidak dapat membelinya ditoko2 ^^

Yaps, Nintendo memproduksi gimbot eksklusif ini tidak untuk dijual secara ritel, melainkan hanya diberikan sebagai hadiah dalam kontes perlombaan Video Game untuk mempromosikan Famicom di Jepang. Dirilis pada bulan Juni 1987 (sumber: gameandwatch.ch), gimbot ini dibuat kurang lebih 10.000 unit dan diberikan sebagai hadiah turnamen ketiga dalam kontes Video Game bertajuk: Famicom Grand Prix F1 Race.

1 paket ini berisi:
-Kotak Disk Kun (Case yang berbentuk logo atau ikon Famicom Disk System)
-1 buah Gimbot Super Mario Bros edisi khusus berwarna kuning
-Dokumen

Gimbot ini menjadi sangat mahal karena dicari oleh para kolektor Video Game dan Gimbot di seluruh dunia, dikarenakan jumlah yang sangat terbatas (hanya 10.000 unit), gimbot ini sepertinya hanya dapat ditemukan dalam situs pelelangan internasional seperti ebay dan yahoo auction japan.
Jangan kaget pula bila anda melihat ada yang menjual dengan harga yang mungkin tidak masuk akal (otak kiri ^^), karena bisa2 harganya akan setara dengan sebuah sepeda motor sport keluaran terbaru di Indonesia :)